APA saja yang menjadi ukuran suatu maskapai hingga menjadi favorit para penumpangnya dan menjadi pilihan untuk perjalanan udara? Fasilitas ataukah keramahtamahan awak pesawatnya?Berikut beberapa maskapai penerbangan terbaik dunia akan membagikan rahasia mereka hingga menjadi maskapai favorit.
Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari MSNBC:
Cathay Pacific
Maskapai yang berbasis di Hong Kong ini telah beberapa kali memenangkan penghargaan penerbangan dari Skytrax. Cathay Pacific menjadi salah satu maskapai terfavorit karena kursinya yang nyaman dan kualitas makanannya yang lezat. Kursi kelas satu Cathay Pacific dapat menjadi kursi pijat serta dirubah menjadi tempat tidur. Sedangkan kursi kelas ekonomi, selain bisa disandarkan dan menjadi tempat tidur juga dilengkapi fasilitas konektor untuk gadget iPad.
Qatar Airways
Maskapai Timur Tengah yang berbasis di Doha, Qatar ini menjadi favorit karena keramah-tamahan staf kabinnya, serta juga memiliki sistem hiburan dan kursi pesawar yang nyaman. Kursi kelas bisnisnya merupakan produk desainer Prada, sedangkan kursi kelas ekonominya terkenal sebagai kursi ekonomi ternyaman, karena memiliki ruang kaki yang luas, tidak seperti pesawat lainnya.
Singapore Airlines
Awak kabin Singapore Airlines benar-benar dididik dengan keras, karena mereka harus mengikuti program pelatihan selama 15 minggu yang ketat. Pada 2010, Singapore Airlines memperkenalkan Singapore Airlines Suites, yaitu sebuah kompartemen terpisah berisi tempat tidur, kursi kulit serta TV LCD yang mewah, membuat Anda merasa berada di dalam hotel bukan di pesawat. Selain itu, Maskapai milik Singapura ini juga memiliki rute perjalanan terpanjang di dunia, yaitu Newark, Amerika Serikat ke Singapura non-stop.
Emirates Airlines
Uni Emirat Arab semakin maju dan moderen dengan perkembangan Kota Dubai, demikian pula dengan maskapainya, Emirates Airlines. Maskapai ini merupakan operator penerbangan pertama yang memungkinkan penumpang untuk menggunakan telepon genggamnya saat berada di penerbangan. Pelayanan mewah maskapai ini terlihat dari sajian minuman yang disajikan di pesawat, yaitu anggur dan koktail gratis untuk semua penumpangnya.
JetBlue Airways
JetBlue Airways adalah maskapai penerbangan milik Amerika Utara yang diunggulkan karena memiliki fasilitas hiburan yang menarik bagi para penumpangnya. JetBlue memiliki DirecTV, dengan ini Anda dapat menonton berita atau siaran televisi lainnya saat terbang. JetBlue juga memiliki program JetPaws, yang memungkinkan penumpangnya untuk membawa hewan peliharaan mereka saat penerbangan.
(Okezone)
MENU UTAMA
Total Tayangan Halaman
Entri Populer
-
Hi there How would you like to earn a 35% commission for each sale for life by selling SEO services Every website owner requires the ...
-
PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk siap merogok kocek hingga US$32 juta untuk pengadaan simulator pesawat tipe Boeing 737-800 NG dan Ai...
-
Ilustrasi bercerai. ©Shutterstock/zimmytws Anak memang pihak yang paling menderita ketika orang tua bercerai. Bahkan ketika dewasa, perc...
-
Romantic dinner, sulutkan kembali asmara. (Foto: Getty Images) MERASA jenuh dengan hubungan asmara yang berjalan datar? Kenapa tidak ...
-
Maspakai penerbangan Tanah Air, PT Garuda Indonesia, menempati posisi 50 besar maskapai terbesar di dunia dalam pemerin...
-
Pesawat tempur milik TNI AU jenis Hawk 200 dengan nomor pesawat TT 0214 mengalami insiden tergelincir dari landasan pacu Bandara Sultan ...
-
Beberapa hari terakhir banyak calon penumpang Lion Air yang mengeluhkan lamanya penundaan penerbangan. Bahkan mereka terpaksa 'menyand...
-
Banyak suami yang mungkin tidak tahu kalau rejekinya dengan izin Allah mengalir lancar atas peran istri. Memang tidak dapat dilihat secara...
-
Tips Mendapatkan Tiket Pesawat Murah E-Ticket (elektronik ticket) Pesawat adalah Tiket Pesawat yang diperoleh secara online dengan meman...




