PENUMPANG penerbangan kelas satu menjadi 'anak emas' di semua maskapai. Namun, beberapa maskapai juga memberikan fasilitas yang sama pada penumpang tanpa pilih kasih.
Maskapai-maskapai berikut memberikan pilihan menu makan mewah dan fasilitas lain kepada semua penumpangnya. Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari CNTraveler:
Bir dan wine di American Airlines
American Airlines tahun ini memberi kejutan kepada semua penumpangnya. Mereka tidak perlu lagi membayar untuk meminum bir dan wine. Peraturan ini berlaku hanya untuk penerbangan internasional, bukan domestik.
Sampanye di Air France
Tidak seperti maskapai menyediakan sampanye atau bir hanya untuk penumpang kelas satunya. Maskapai Prancis, Air France, menyediakan sampanye untuk semua penumpangnya. Maskapai ini membuka lebih dari sejuta botol sampanye setiap tahun untuk melayani semua penumpang penerbangan internasional.
Camilan dan televisi di JetBlue
Dimanapun Anda duduk saat terbang bersama JetBlue, baik di kelas ekonomi maupun kelas satu, maskapai ini akan memberikan camilan sepuasnya. Plus, menonton televisi gratis saat penerbangan.
Cocktail di Virgin Atlantic
Para pramugari maskapai Virgin Atlantic dengan murah hati menyambut semua penumpang dengan cocktail yang dibuat dari campuran vodka dan jus buah-buahan. Penumpang juga bisa memilih minuman lain, seperti bir atau wine.
Peralatan toilet di Singapore Airlines
Serangkaian peralatan kebersihan yang berisi losion, sikat gigi, sabun, dan sampo ukuran kecil serta kaus kaki diberikan maskapai ini untuk semua penumpang penerbangan internasional. Fasilitas diberikan untuk memastikan para penumpang tetap segar saat turun dari pesawat.
(Okezone)
MENU UTAMA
Total Tayangan Halaman
Entri Populer
-
Hi there How would you like to earn a 35% commission for each sale for life by selling SEO services Every website owner requires the ...
-
Banyak suami yang mungkin tidak tahu kalau rejekinya dengan izin Allah mengalir lancar atas peran istri. Memang tidak dapat dilihat secara...
-
Mangga seperti yang kita tahu adalah buah yang sangat nikmat lezat. Tak hanya mangga yang sudah masak, mangga muda juga digemari banyak ...
-
7. Chow Chow Ini anjing bisa menjadi agresif jika buruk dibesarkan. Chow Chow mungkin ta...
-
Di antara Anda, pasti ada yang pernah membaca tanda-tanda atau gejala serangan jantung dari berbagai literatur. Di antaranya sekian ban...
-
Seledri yang banyak digunakan pada sayur sup atau...
-
Aviasi has posted a new item, 'Dilema Maskapai Antara Potensi dan Beban' Industri penerbangan nasional sedang mengalami masa...
-
Rekan Netter. Yth Satu lagi info peluang usaha yag kami hadirkan untuk sahabat, silahkan disimak dan semoga berkenan. Seni Berbela...
-
Olahraga bisa mengurangi stres sekaligus menurunkan gula darah. Merasakan nyaman dengan diri sendiri bisa membuat Anda berada dalam posi...
-
1. Firefox Mozilla Firefox (aslinya bernama Phoenix dan kemudian untuk sesaat dikenal sebaga...