Jika menyebut nama Firefox pasti juga langsung teringat dengan Chrome, kedua browser ini adalah browser yang sangat digemari orang. Setiap browser memiliki keunggulan masing-masing. Bagaimana dengan kamu browser mana yang kamu gunakan? Kalau kamu pengguna Firefox maka kami akan membahas bagaimana cara mendesain Firefox dengan sesuka hati.
Mendesain yang dimaksudkan disini adalah kamu dapat mengganti style dan juga warna dari Mozilla yang kamu gunakan. Untuk dapat melakukan semua itu kamu memerlukan sebuah add-ons. Stratiform adalah add-ons yang bisa membantu kamu dalam mendesain tampilan dari browser Mozilla agar tampak keren dan unik. Berikut cara mendesain Firefox dengan menggunakan Stratiform:
Download dan install Stratiform:
https://addons.mozilla.org/en-US/firefox/addon/stratiform/
Setelah itu restart Firefox dan kamu akan menemukan setting dari Stratiform.
Untuk mengganti tampilan toolbar, icon, tabs, text di tab, add-on bar dan juga lain-lain cukup pilih Styles. Kamu dapat memilih setidaknya 4 sampai 7 style tiap tampilan.
Untuk meubah warna tombol, tab, dan juga tombol aplikasi. Kamu cukup pilih menu Colors, disana kamu bisa menemukan settingan warna yang bisa kamu ubah dan atur.
Untuk mengatur lebar serta panjang dari tab maka pilih menu Settings.
Jika kamu ingin mengembalikan semua seperti semula, jangan takut kamu bisa melakukannya. Pilih menu Stratiform dan pilih Get started yang berada dibawah Reset.
Mudah bukan mendesain Firefox yang kamu gunakan? Dengan begini mungkin kamu tak akan mudah bosan dengan tampilan browser Firefox, walaupun kamu menggunakannya setiap hari.
Sumber: pusatgratis.com