Pemerintah Kerajaan Arab Saudi saat ini terus melakukan perbaikan pelayanan kepada jamaah haji, di antaranya perluasan Bandara King Abdul Aziz Jeddah dan Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz Madinah. Jemaah haji yang akan mendarat melalui Jeddah 350 Kloter (72%) dan melalui Madinah 133 Kloter (28%). Untuk kepulangannya, jemaah haji yang akan melalui Jeddah sebanyak 374 Kloter (77%) dan melalui Madinah 109 Kloter(23%).
Adapun transportasi jamaah haji antar kota perhajian (Jeddah-Madinah-Makkah) akan dilakukan oleh Naqabah seperti tahun sebelumnya dengan bis ber-AC dengan kapasitas 50 orang per bis. Bagi jamaah haji yang tinggal di pemondokan di atas jarak 2 km dari Masjidil Haram (14.813 jamaah) dan mereka yang tinggal di pemondokan di wilayah Mahbas Jin (24.746 jemaah) akan disediakan sarana transportasi shuttle bus dari pemondokan ke Masjidil Haram oleh perusahaan angkutan SAPTCO.
(Pikiran Rakyat online)
Support by :