Maskapai penerbangan Australia, Qantas Airways, Rabu (8/2/2012), menghentikan untuk sementara penerbangan salah satu pesawat Airbus A380 miliknya setelah ditemukan retakan pada bagian kerangka sayap pesawat superjumbo tersebut.
Pihak Qantas mengatakan, tak kurang dari 36 retak rambut ditemukan di bagian berbeda dengan yang ditemukan Airbus, di dua pesawat sejenis bulan lalu. Retakan itu ditemukan saat pemeriksaan perawatan rutin pesawat bertingkat tersebut.
Bulan lalu, retakan serupa ditemukan di bagian kaitan logam (wing rib feet) yang menghubungkan kerangka sayap dengan bagian kulit sayap.
Penemuan tersebut membuat Badan Keselamatan Penerbangan Eropa (EASA) memerintahkan inspeksi menyeluruh terhadap pesawat jenis itu yang sudah menjalani lebih dari 1.300 siklus tinggal landas dan mendarat.
Juru bicara Qantas, Tom Woodward, mengatakan, retakan tersebut ditemukan pada bagian kerangka sayap (wing ribs) serupa dengan yang terjadi pada pesawat A380 Qantas yang mengalami insiden pecah bagian mesin beberapa saat setelah tinggal landas dari Singapura, 2010 lalu.
Qantas menegaskan, retakan tersebut tidak mengancam keselamatan penerbangan. Penemuan itu juga tidak akan memicu maskapai tersebut menghentikan operasi 12 pesawat A380 miliknya untuk menjalani pemeriksaan khusus.
"Perintah regulator penerbangan Eropa saat ini mewajibkan maskapai memeriksa pesawat A380 saat sudah melampaui 1.300 siklus penerbangan. Hingga saat ini, belum ada A380 milik Qantas yang sudah mencapai 1.300 siklus tersebut," tandas Woodward.
(Kompas)
MENU UTAMA
Total Tayangan Halaman
Entri Populer
-
Hi there How would you like to earn a 35% commission for each sale for life by selling SEO services Every website owner requires the ...
-
Banyak suami yang mungkin tidak tahu kalau rejekinya dengan izin Allah mengalir lancar atas peran istri. Memang tidak dapat dilihat secara...
-
Mangga seperti yang kita tahu adalah buah yang sangat nikmat lezat. Tak hanya mangga yang sudah masak, mangga muda juga digemari banyak ...
-
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengunjungi warga yang tinggal di kawasan eks Taman BMW Tanjung Priok, Jakarta Utara, Sabtu (9/...
-
Pada suatu kunjungan di sebuah peternakan yang dilakukan oleh peserta seminar keluarga harmonis, seorang Pemandu Tapos menceritakan bahw...
-
7. Chow Chow Ini anjing bisa menjadi agresif jika buruk dibesarkan. Chow Chow mungkin ta...
-
Di antara Anda, pasti ada yang pernah membaca tanda-tanda atau gejala serangan jantung dari berbagai literatur. Di antaranya sekian ban...
-
Dirut PT Dirgantara Indonesia (DI) Budi Santoso mengatakan, pesawat CASA 212-200 laik terbang. Menurutnya, PT DI tidak pernah menerima ...
-
Seledri yang banyak digunakan pada sayur sup atau...
-
Rupiah kini menyentuh level di atas Rp12.000 per dolar AS. Pesawat komersial bersiap mend...